Artist Talk ART|JOG|10
Time | Tomorrow · 3:00pm - 5:00pm |
---|---|
Location | Ruang Seminar Taman Budaya Yogyakarta Jl. Sriwedani no. 1 Yogyakarta, Indonesia |
Created By | |
More Info | Mengundang Anda untuk ngobrol bareng Eko Nugroho, Yudi Sulistyo, Budi Adi Nugroho (Commission Artists ART|JOG|10), tentang proses kreatif mereka dalam acara: Artist's Talk ART|JOG|10 Kamis, 29 Juli 2010 Jam 15.00 WIB di Ruang Seminar Taman Budaya Yogyakarta Kami tunggu kehadiran Anda. Terima kasih. Informasi: E: office (at) artfairjogja.com database (at) artfairjogja.com [p] +62 274 6949090 www.artfairjogja.com -------------------------- Profil Commission Artits ART|JOG|10 BUDI ADI NUGROHO Lahir di Pare-pare, pada 1982, Budi Adi Nugroho menyelesaikan pendidikan kesarjanaan dan masternya di Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Teknologi Bandung (Jurusan Patung). Karya-karya tiga dimensionalnya mengarah kepada genre objek dan cenderung menonjolkan kemampuannya menambah material bukan sekedar mengurangi material seperti metodologi penciptaan patung pada umumnya. Kritik terhadap budaya konsumsi masyarakat, dan budaya populer pada umumnya, merupakan isu yang kerap diangkatnya. EKO NUGROHO Lahir di Yogyakarta, pada 1977, Eko Nugroho lulus dari Fakultas Seni Rupa, Seni Murni, Institut Seni Indonesia – Yogyakarta (Jurusan Lukis). Inisiator kompilasi komik alternatif Daging Tumbuh ini berkarya dengan beragam media, mulai dari mural, lukisan, drawing, komik, zine, video, sampai animasi. Walau kerap merefleksikan keadaan sosial-politik, Eko mengaku bahwa itu bukan pilihan utamanya, “Sejujurnya, aku nggak memilih untuk menjadi politis atau mengadopsi pesan politik, tapi keseharian kita kan memang didominasi oleh isu-isu kemiskinan, ketidakadilan sosial, fanatisme agama, korupsi, dan lain-lain. Susah lah menghindarinya.” YUDI SULISTYO Lahir di Yogyakarta, pada 1976, Yudi Sulistyo lulus dari Fakultas Seni Rupa, Desain, Institut Seni Indonesia – Yogyakarta (Jurusan Desain Komunikasi Visual). Senada dengan kecenderungan perkembangan seni rupa kontemporer, mantan ilustrator Petak Umpet yang intens menampilkan isu-isu militer ini berkarya dengan craftsmanship yang luar biasa dalam masing-masing eksekusinya. Bagi Yudi, karya-karyanya adalah visualisasi kisah-kisah perang yang semasa kecilnya hanya ia dapatkan dalam bentuk verbal dari ayahnya. http://www.facebook.com/home.php?#!/event.php?eid=126975917347751 |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar